Daihatsu Berikan Diskon untuk Service Mobil yang Terendam Banjir
Jumat, 03 Januari 2020 – 20:32 WIB

ILUSTRASI. Mobil Menerjang Banjir. Dok. JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Ratusan mobil dipastikan menjadi korban akibat bencana banjir yang terjadi di Jakarta dan sekitarnya baru-baru ini. Dengan musibah banjir ini tentunya banyak mobil yang mengalami kerusakan parah.
Public Relation Department Head PT ADM, Indra Setiawan mengatakan program Daihatsu Peduli Banjir tersebut merupakan bentuk tanggap dan kepedulian Daihatsu pada para konsumen khususnya pemilik kendaraan Daihatsu.
“Kami turut prihatin dan siap membantu untuk mobil konsumen yang membutuhkan perbaikan dan penggantian part pascabanjir,” ujar Indra melalui pesan singkatnya, Jumat (3/1).
Dalam program tersebut, Daihatsu tak hanya menghadirkan layanan evakuasi kendaraan, tetapi juga disertai dengan gratis pemeriksaan kendaraan yang menjadi korban banjir.
Tak hanya itu, Daihatsu juga memberikan diskon bagi konsumen yang menjadi korban banjir. Adapun diskon yang ditawarkan seperti diskon jasa 15 persen, part 15 persen, oli 15 persen, paket pembersihan kabin 20 persen, hingga salon 20 persen..
Program Peduli Banjir sendiri berlaku di seluruh bengkel jaringan Daihatsu di wilayah Jabodetabek. Selain itu, pogram ini hanya berlaku untuk mobil Daihatsu yang menjadi korban banjir saja.(mg9/jpnn)
Program Daihatsu Peduli Banjir merupakan bentuk tanggap dan kepedulian Daihatsu pada para konsumen khususnya pemilik kendaraan Daihatsu.
Redaktur & Reporter : Friederich
BERITA TERKAIT
- Resmi Beroperasi, Pabrik Baru Daihatsu di Karawang Punya Kapasitas Produksi Sebegini
- Sah, Agung Nugroho Turunkan Tarif Parkir, Jadi Sebegini
- Kembangkan Inovasi, Otoproject Meluncurkan Lini Aksesori Esensial Terbaru
- Fokus Lihat Peta Digital, Mobil Kurir Masuk ke Selokan, Lihat nih!
- Ada Sejumlah Provinsi Belum Terapkan Opsen Pajak, Daihatsu Merespons Begini
- Mandra Ungkap Hobi Unik di Masa Tua, Pertahankan Jiwa Muda