Daihatsu Online Bazaar Tawarkan Diskon Oli dan Suku Cadang
jpnn.com, JAKARTA - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) akan menggelar Daihatsu Online Bazaar, yang diperuntukkan untuk komunitas atau klub mobil Daihatsu. Kegiatan dijadwalkan pada akhir bulan ini.
Bazar online dengan format baru itu menyesuaikan dengan situasi pandemi Covid-19, yang saat ini masih belum mereda.
"Daihatsu memberikan apresiasi dengan mengadakan program online bazaar untuk memudahkan Sahabat Klub dalam melakukan perawatan ringan pada kendaraan secara mandiri," ujar Marketing Director dan Corporate Planning & Communication Director PT ADM, Amelia Tjandra dalam keterangan tertulis, Sabtu (18/7).
Dalam program tersebut, Daihatsu menyediakan berbagai kebutuhan untuk mendukung perawatan ringan mobil mulai dari tools, oli, part & material dengan diskon hingga 80 persen yang berlaku sampai akhir bulan.
Daihatsu bekerja sama dengan distributor tool kit berkualitas, seperti blue-point dan KS tools dengan memberikan diskon untuk anggota komunitas.
Selain itu, Daihatsu juga menyediakan pelumas DGO (Daihatsu Genuine Oil) diskon 50 persen untuk seluruh varian (10W–40 SN, 5W–30SN, dan 0W–20 SN).
Ada juga suku cadang berupa oil filter, cabin air filter, kopling, rem, wiper, dan chemical (transmission fluid, brake fluid, dan radiator coolant) dengan diskon 25 persen yang bisa didapat secara online di Blibli.com.
Anggota komunitas yang melakukan pembelian di Blibli.com, bebas ongkir serta tambahan voucher diskon dengan nilai sama, yang bisa digunakan untuk pembelian kedua.
ADM akan menggelar Daihatsu Online Bazaar, yang diperuntukkan untuk para anggota komunitas atau klub.
- SEVA Memeriahkan Acara Daihatsu Kumpul Sahabat Sidoarjo
- Jutaan Mobil Daihatsu Kena Recall, Ada Rocky
- 5 Mobil Konsep di GIIAS 2024, Dari yang Bergaya Retro Hingga Futuristik
- Daihatsu Tawarkan Kemudahan Memiliki Gran Max dan Promo Menarik Lainnya di GIIAS 2024
- Tutup Semester I 2024, Daihatsu Bukukan Penjualan 89.378 Unit, Ini Model Paling Laris
- Daihatsu Gran Max Kena Recall Karena Masalah Aki, Duh!