Daisy Fajarina Mencari Kejelasan Nasib Manohara Odelia Pinot
Kehidupan Berubah setelah Suami Terjerat Kasus Pajak
Selasa, 28 April 2009 – 06:34 WIB
PERUMAHAN di Jalan Anggrek Cendrawasih Kavling 5-7, kawasan Slipi, Jakarta Barat, itu hanya terdiri atas tak lebih dari sepuluh rumah. Masing-masing ukurannya hanya sekitar 8 x 10 meter. Gerbang perumahan itu diberi pagar dua pintu besi besar setinggi lima meter yang lebih sering ditutup daripada dibuka. Kalaupun dibuka, lebarnya hanya sekitar satu meter, sekadar untuk berlalu lalang orang.
Dua petugas keamanan berjaga di pos dekat gerbang. Mereka bertugas menyeleksi tamu warga perumahan tersebut. Termasuk tamu Daisy Fajarina, ibunda Manohara Odelia Pinot, yang tinggal di perumahan tersebut untuk sementara. Tamu yang tidak membuat janji dan tidak jelas kepentingannya dilarang masuk.
''Saya sengaja pesan ke petugas. Kalau perlu, mereka harus izin ke saya dulu sebelum menerima tamu,'' ujar Daisy di rumahnya tadi malam (27/4).
Di kompleks tersebut, Daisy baru tinggal sekitar sebulan. Dia mengontrak rumah nomor A-11. Rumah berlantai dua itu didesain cukup efektif. Ruang paling besar di lantai satu adalah ruang tengah yang digunakan sebagai ruang tamu. Ruang itu sekaligus menjadi ruang makan yang dipisahkan dengan sekat kayu. Sementara, lantai dua khusus untuk kamar-kamar. ''Ini masih ngontrak di sini,'' ujar wanita 43 tahun itu.
Sejak kasus model Manohara Odelia Pinot ramai diekspos media, nama Daisy Fajarina, sang ibu, ikut tenar. Wajahnya nyaris tak pernah berhenti muncul
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408