DAK2 Catat Penduduk DKI 9.603.417 Jiwa
Kamis, 06 Desember 2012 – 17:37 WIB
JAKARTA - Hari ini Pemprov DKI Jakarta menyerahkan Data Agregat Kependudukan per Kecamatan (DAK2) kepada KPUD DKI Jakarta. Data DAK2 ini akan menjadi dasar bagi KPUD dalam menyusun daftar pemilh dan daerah pemilihan bagi DPRD DKI Jakarta.
DAK2 diserahkan dalam bentuk CD/DVD kepada Ketua KPUD DKI, Dahliah Umar. "Ini sesuai dengan surat edaran Kementerian Dalam Negeri nomor 470/3264/SJ tertanggal 29 Agustus 2012 bahwa DAK2 diserahkan serentak pada tanggal 6 Desember," ujar Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI Jakarta, Purba Hutapea dalam keterangan persnya, Kamis (6/12).
Berdasarkan DAK2, penduduk DKI Jakarta berjumlah 9.603.417 jiwa. Jumlah ini ditetapkan oleh Mendagri pada tanggal 29 November 2012.
Purba mengatakan, jumlah ini berasal dari pemutakhiran data Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) yang diintegrasikan dengan hasil perekaman e-KTP di Kemendagri. Sebelum dilakukan pengintegrasian data SIAK, jumlah penduduk DKI Jakarta adalah 10.068.942 jiwa.
JAKARTA - Hari ini Pemprov DKI Jakarta menyerahkan Data Agregat Kependudukan per Kecamatan (DAK2) kepada KPUD DKI Jakarta. Data DAK2 ini akan menjadi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS