Dakwah Jadi Alasan Ketum FPI Mangkir Panggilan Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Pengacara Front Pembela Islam atau FPI Sugito Atmo Pawiro menyebut Ketua Umum FPI Ahmad Sobri Lubis tengah berada di Nangroe Aceh Darussalam (NAD). Sobri tengah melakukan safari dakwah hingga Jumat (13/9) besok.
"Beliau sekarang masih di Aceh. Safari dakwah," kata Sugito saat dihubungi jpnn.com, Selasa (10/9).
Atas kesibukan itu, kata Sugito, Sobri tidak bakal hadir pemanggilan penyidik Polda Metro Jaya untuk diperiksa sebagai saksi seorang tersangka makar. Ketum FPI rencananya dipanggil sebagai saksi pada Rabu (11/9).
"Itu kan baru panggilan perdana sebagai saksi. Dia baru pulang hari Jumat. Jadi, dia enggak hadir untuk besok," ucap Sugito.
Terkait pemanggilan kepada Sorbi, Sugito mengaku masih keheranan. Hingga kini, Polda Metro Jaya tidak pernah menjelaskan sosok tersangka yang membuat Sobri diperiksa sebagai saksi.
"Terkait pemeriksaan dari sana (Polda Metro Jaya), ini pemanggilan (kasus) yang mana," timpal dia. (mg10/jpnn)
Pengacara Front Pembela Islam atau FPI Sugito Atmo Pawiro menyebut Ketua Umum FPI Ahmad Sobri Lubis tengah berada di Nangroe Aceh Darussalam (NAD).
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Tokoh Islam Pendukung Anies Ramai-Ramai Dukung Ridwan Kamil-Suswono
- Aksi 411 di Kawasan Patung Kuda, Lihat Massanya
- FPI Gelar Aksi 411 Tuntut Adili Jokowi dan Pemilik Fufufafa, Begini Penampakannya
- Demo FPI Hari Ini, Pengamat Menduga Agenda Aksi 411 Balas Dendam
- Demo FPI Hari Ini, Tuntutan Reuni Aksi 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa
- Anak Buah Prabowo Temui Habib Rizieq, Ini yang Dibicarakan