Dalami Kasus e-KTP, KPK Periksa Wakil Menkeu Era SBY
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Menteri Keuangan era SBY Anny Ratnawati akhirnya memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Anny terpantau menginjakkan kaki di markas KPK sekitar pukul 13.00, Selasa (26/4).
Anny akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi korupsi proyek pengadaan paket kartu tanda penduduk elektronik di kementerian dalam negeri tahun anggaran 2011-2012
Namun, Anny yang datang didampingi sejumlah koleganya itu bungkam. Ia pun menjadi kejaran wartawan. Tak ada pertanyaan yang digubris Anny terkait pemeriksaan yang akan dijalaninya itu.
Anny pun langsung masuk ke dalam markas komisi antirasuah. Ini merupakan pemeriksaan perdana Anny sebagai saksi korupsi e-KTP.
Anny akan menjadi saksi untuk tersangka Sugiharto, pejabat pembuat komitmen dalam penerapan e-KTP di kemendagri. Sugiharto hari ini juga akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai tersangka.
Ia sudah dijadikan sebagai tersangka sejak 22 April 2014. Ia diduga melakukan perbuatan melawan hukum sehingga merugikan keuangan negara dalam pelaksanaan pengadaan proyek e-KTP mencapai Rp 1,12 triliun. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak
- Tokoh Masyarakat Hingga Akademisi Sebut Arinal Membawa Perubahan di Lampung
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya