Dampak Kampanye, NBL/WNBL Seri Bandung Berakhir Lebih Awal
Ada beberapa poin perubahan yang harus dilakukan untuk mengakomodir laga-laga yang tertunda. Salah satunya adalah penambahan hari pelaksanaan Seri VI Surabaya.Seri yang semula diselenggarakan sembilan hari dan dimulai pada hari Sabtu itu (10 hingga 18 Mei) akan dimajukan sehari. Jadi, Seri Surabaya akan berlangsung selama sepuluh hari, mulai Jumat (9/5) hingga Minggu (18/5).
Tiga dari lima game NBL yang tertunda di Seri Bandung akan dimainkan pada hari Jumat (9/5) di Seri Surabaya. Yakni, Hangtuah Sumsel IM vs Bimasakti Nikko Steel Malang, JNE BSC Bandung Utama vs Satria Muda BritAMa Jakarta, serta NSH GMC Jakarta vs Stadium Jakarta. Sedangkan game Pacific Caesar Surabaya versus Satya Wacana Metro LBC Bandung dan CLS Knights Surabaya vs Garuda Kukar Bandung akan disisipkan pada Seri V Jakarta yang tetap berlangsung pada 19-27 April mendatang.
Sementara itu, dua laga WNBL yang tertunda dari Seri III Bandung akan disusulkan pada Seri V Surabaya yang berlangsung 13-18 Mei mendatang. Dua laga delay itu adalah Sritex Dragons Enduro Solo vs Surabaya Fever dan Rajawali Bandung vs Tomang Sakti Mighty Bees Jakarta.
Revisi jadwal ini akan memunculkan dampak yang tak bisa dihindarkan pada dua seri mendatang. Beberapa tim (baik NBL maupun WNBL) harus menjalani tiga game beruntun. Dampak lain adalah memaksa beberapa tim NBL harus berlaga sampai tujuh kali dalam satu seri. Padahal, biasanya satu tim bertanding lima hingga enam kali dalam satu seri.
Penyelenggara juga akan memajukan jam pertandingan menjadi lebih pagi. Beberapa pertandingan WNBL Indonesia ada yang dimulai pukul 08.00. Sedangkan NBL Indonesia akan ada yang mulai tipoff pada pukul 11.00. Biasanya jadwal NBL Indonesia paling awal adalah pukul 12.00. Hal ini sudah dikomunikasikan kepada semua klub NBL dan WNBL.(Fat/jpnn)
BANDUNG - Speedy NBL Indonesia 2013-2014 Seri Bandung terpaksa berakhir sehari lebih awal. Begitu pula laga-laga Speedy WNBL Indonesia. Total sebanyak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez