Dana Hibah Rp 133,45 Miliar Disorot

Dana Hibah Rp 133,45 Miliar Disorot
Dana Hibah Rp 133,45 Miliar Disorot
BEKASI - APBD Kota Bekasi yang ditetapkan Rp 2, 2 triliun menjadi sorotan Gubernur Jawa Barat, A Heryawan. Pasalnya, beberapa pos penggunaan APBD itu dianggap Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat itu dipersoalkan dan dianggap tidak masuk akal. Seperti dana hibah pada APBD 2012 yang mencapai Rp 133.450.000.000.

Dana itu akan diberikan kepada organisasi masyarakat (ormas) Rp 46.391.000.000 dan untuk kelompok ormas Rp 87.059.000.000. Selain itu, Pemprov Jawa Barat juga meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi meninjau ulang anggaran bantuan kepada partai politik yang mencapai Rp 980.000.000. Sebab, alokasi itu dianggap tidak tepat sasaran.

Apalagi, angka itu tidak akurat sesuai formulasi perhitungan sebagaimana yang tercantum dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 24 Tahun 2009. Ketua KNPI Kota Bekasi Nuryadi Darmawan mengaku tidak heran kalau penetapan APBD 2012 Kota Bekasi bermasalah.

"Memang hampir setiap tahun alokasi anggaran APBD Kota Bekasi menjadi sorotan Gubernur Jawa Barat. Karena alokasi anggaran banyak yang aneh," terangnya kepada INDOPOS (JPNN Grup). Semestinya, anggaran infrastruktur jalan dan peningkatan pendidikan diutamakan bukan anggaran bidang lain.

BEKASI - APBD Kota Bekasi yang ditetapkan Rp 2, 2 triliun menjadi sorotan Gubernur Jawa Barat, A Heryawan. Pasalnya, beberapa pos penggunaan APBD

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News