Dana Operasional Honorer Sama dengan PPPK & PNS, Alhamdulillah
jpnn.com - SIGI - Pemerintah Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng), memberikan dana bantuan operasional untuk penyuluh pertanian, baik yang masih honorer maupun yang pegawai berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN).
Diketahui, ASN terdiri dari PNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK.
Pemberian dana bantuan operasioanl kepada penyuluh pertanian di Kabupaten Sigi sebagai salah satu upaya meningkatkan usaha pertanian di daerah tersebut.
"Saat ini ada alokasi dana operasional sebesar Rp1 juta untuk setiap penyuluh," Kata Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultur dan Perkebunan Sigi Rahmat Iqbal, Minggu (2/6).
Dia mengemukakan dengan bantuan dana operasional diharapkan kinerja seluruh penyuluh pertanian semakin maksimal untuk mengedukasi petani.
"Inilah yang diharapkan oleh teman-teman penyuluh untuk bantuan operasional dan Alhamdulillah Bupati Sigi mengatakan ada alokasi biaya untuk operasional penyuluh pertanian," kata Rahmat.
Dijelaskan, dana bantuan operasional sebesar Rp1 juta per orang itu di luar honor yang diterima honorer dan gaji PNS petugas penyuluh pertanian.
"Ini bukan honor, tetapi dana operasional untuk perjalanan mereka. Jadi untuk honorer ada honornya, kalau ASN gaji," kata dia.
Para honorer patur bersyukur karena menerima dana operasional yang besarannya sama dengan PNS dan PPPK.
- Honorer Calon PPPK 2024 Dinyatakan MS Disanggah OPD, Ada yang TMS karena Hal Sepele, duh!
- Beragam Penyebab Honorer Gagal Administrasi PPPK 2024, Niko: Sepele
- 2 Masalah Tak Terduga PPPK 2024, Salah Satunya soal Penyisipan
- 5 Berita Terpopuler: Ada Syarat Penting di Seleksi PPPK 2024, Banyak Honorer TMS, Unik
- Info BKN soal Masa Sanggah PPPK 2024, Honorer Database BKN Simak ya
- Unik, 7 Honorer Lulus Seleksi Administrasi PPPK 2024 Malah Disanggah