Dani Alves 99,9 Persen Gabung PSG
jpnn.com - BARCELONA - Barcelona tampaknya harus siap-siap kehilangan bek kanan andalannya, Dani Alves. Pasalnya, pemain asal Brasil itu bersiap hengkang dari Nou Camp yang merupakan kandang Barcelona, pada akhir musim nanti.
Laman L’Equipe, Jumat (9/5) menulis, Alves bakal bergabung dengan raksasa Ligue 1, Paris Saint Germain. L’Equipe bahkan menulis, kans Alves berlabuh di PSG mencapai 99,9 persen.
Artinya, hanya keajaiban yang bisa menahan kepergian bek kanan timnas Brasil itu. Kabar itu seolah menjadi jawaban atas keinginan Alves meninggalkan Barcelona pada akhir musim nanti.
Sebelumnya, dalam wawancara dengan sebuah radio lokal Spanyol, Alves memang sudah mengutarakan niatnya untuk meninggalkan Barcelona pada akhir musim mendatang.
Keinginan Alves makin memuncak setelah mendapat perlakuan rasis ketika Barcelona bertandang ke markas Villarreal. Saat itu, Alves dilempar sepotong pisang oleh penonton tuan rumah.
Tindakan rasisme itulah yang membuat Alves semakin tak betah bermain di La Liga. Alves juga ingin merasakan tantangan lain setelah bermain di Spanyol selama 12 musim. (jos/jpnn)
BARCELONA - Barcelona tampaknya harus siap-siap kehilangan bek kanan andalannya, Dani Alves. Pasalnya, pemain asal Brasil itu bersiap hengkang dari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?
- Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja
- Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Laga Kandang Tidak di SUGBK
- ACL Two: Persib Punya Modal Mengalahkan Port FC Malam Ini
- Liverpool jadi Tim Pertama Tembus 16 Besar Liga Champions