Danjen Kopassus: Kami Menunggu Petunjuk Panglima TNI
jpnn.com, JAKARTA - Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus Mayjen TNI Widi Prasetijono mengatakan saat ini belum ada penambahan personel Kopassus ke Papua.
Dia menegaskan bahwa pihaknya menunggu petunjuk dari Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa.
"Sementara ini belum ada (penambahan personel), tetapi kami menunggu petunjuk dari Panglima TNI Jenderal TNI Andika selaku pengguna pasukan TNI," kata Widi di Mako Kopassus Cijantung, Jakarta Timur, Kamis (10/3).
Danjen Kopassus megatakan itu menanggapi terjadinya penyerangan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) terhadap delapan pekerja PT Palapa Timur Telematika (PTT) di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua, beberapa waktu lalu.
Mayjen TNI Widi Prasetijono menjelaskan bahwa saat ini Korps Baret Merah hanya melakukan Bantuan Kendali Operasi (BKO) personel saja.
"Sifatnya itu kami Kopassus itu BKO-kan personel untuk melaksanakan tugas," katanya.
Jenderal bintang dua itu mengatakan bahwa pendekatan yang dilakukan di Papua pun sudah berubah menjadi pembinaan teritorial (binter).
"Terkonsentrasi melaksanakan kegiatan binter saja di sana, sehingga tentunya semua operasi di Papua dilaksanakan oleh Pangdam Cendrawasih dan Pangdam Kasuari," ucap Mayjen Widi Prasetijono.
Danjen Kopassus Mayjen TNI Widi Prasetijono saat ini belum ada penambahan personel ke Papua. Kopassus menunggu petunjuk Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- KSAD Jenderal Maruli Periksa Kesiapan Operasional Satuan Angkutan Air TNI AD