Danny Indrayana Kenakan Toga Wisuda di Puncak Kerinci, Wow!

jpnn.com - DANNY Indrayana ST, warga Ketapang, Kalimantan Barat punya gaya tersendiri merayakan wisudanya. Dan, mungkin saja, dia orang Kalbar pertama yang melakukannya.
Ocsya Ade CP, Pontianak
Berada di puncak dengan ketinggian 3805 meter di atas permukaan laut (mdpl) jadi niat Danny sejak beberapa tahun lalu.
Pemuda kelahiran Kulon Progo, Yogyakarta, 27 Januari 1993, itu berjanji akan mendaki Gunung Kerinci di Sumatera Barat jika bisa menyelesaikan skripsi plus wisuda dalam waktu yang diinginkannya. Dan, nazar itu dilakukannya pekan lalu.
“Agar saya bersemangat mengerjakan skripsi, saya bernazar akan merayakan wisuda dengan mendaki Kerinci dan berfoto memakai toga setelah mencapai puncaknya. Alhamdulillah, bisa wisuda pada periode 1 tanggal 27 Oktober 2016. Sesuai target. Pendakian pun sesuai target. Gelar saya ST, Sarjana Travelling,” candanya kepada Rakyat Kalbar (Jawa Pos Group), Minggu (13/11) sore.
Kini, Danny resmi alumnus Fakultas Teknik Informatika, Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak.
Sejak awal 2011 silam, ia indekos di Jalan Karya Baru, Pontianak Selatan. Danny memang punya sasaran untuk menjalani pendidikan Strata 1 lima tahun saja.
Tak lama setelah menyandang gelar ST di belakang namanya, ia melancong bersama seorang kolega pada 6 November lalu.
DANNY Indrayana ST, warga Ketapang, Kalimantan Barat punya gaya tersendiri merayakan wisudanya. Dan, mungkin saja, dia orang Kalbar pertama
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu