Danny Pomanto Bergabung dengan PDIP, Incar Gubernur Sulsel?
Senin, 28 Agustus 2023 – 12:38 WIB

Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto (tiga dari kanan) saat bergabung dengan PDIP. Foto: M Srahlin Rifaid/jpnn
jpnn.com, MAKASAR - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto (Danny Pomanto) bergabung dengan PDI Perjuangan.
Danny Pomanto bahkan menghadiri acara Rapat Kerja (Rakerda) PDI Perjuangan di Hotel Claro.
Pada kesempatan itu, Danny Pomanto menggunakan batik yang bercorak warna merah.
Tak lama kemudian, Danny dipakaikan jaket warna merah sebagai simbol bergabung dengan partai yang dinahkodai oleh Megawati Soekarnoputri tersebut.
Nama Danny Pomanto kerap muncul untuk bersaing merebut posisi nomor satu di Sulsel.
BERITA TERKAIT
- Febri Nilai Dakwaan Terhadap Hasto Menyimpang dari Fakta Hukum
- Jadi Kuasa Hukum Hasto, Febri Diansyah Bongkar 4 Poin Krusial di Dakwaan KPK
- Fraksi PDIP di DPR akan Mengawal Sidang Hasto Kristiyanto
- Maqdir Sebut Dakwaan KPK terhadap Hasto Copy Paste dan Bertentangan dengan Fakta Hukum
- Kata Said PDIP Soal Masa Jabatan Ketum Partai Digugat: Saya Kira MK Akan Hormati Kedaulatan Parpol
- Jawaban Puan Maharani Soal Rencana Penunjukan Plt Sekjen PDIP