Danny Pomanto-Indira Mulyasari Daftar ke KPU pada 8 Januari
jpnn.com, MAKASSAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar menyatakan pasangan Danny Pomanto-Indira Mulyasari lolos persyaratan jalur perseorangan untuk Pilkada Makassar 2018.
Sesuai hasil rapat pleno verifikasi faktual KPU Kota Makassar, syarat dukungan sah yang terverifikasi melampaui persyaratan minimum hingga dua kali lipat yakni sebanyak 117.492 dukungan.
"Hasil ini sudah melebihi suara. Jadi, kami akan menunggu pasangan DIAmi untuk mendaftar pada 8 Januari 2018 mendatang," kata Komisioner KPU Abdullah Mansyur di Kantor KPU Makassar, Sabtu (30/12).
Hasil pleno ini kemudian dibawa liaison officer (LO) setiap kecamatan dan segenap massa pendukung DIAmi dari kantor KPU ke kediaman pribadi Danny Pomanto di Jalan Amirullah.
“Insyaallah, kami akan mendaftar tanggal 8 Januari. Sebab, kami ini suara rakyat, kami akan mendaftar bersama rakyat,” tambah Danny.
DIAmi akan menjadi pasangan calon pertama yang mendaftar untuk pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar 2018.
Danny juga menyamapaikan rasa syukur dan terima kasih mendalam kepada seluruh masyarakat yang telah bekerja keras sampai proses hari ini.
“Karena itu, mari kita terus bersatu. Adapun isu-isu negatif yang diembuskan, kita harus tetap sabar. Sebab, ada upaya-upaya mengkriminalisasi, menghalang-halangi kita, saya imbau masyarakat tetap sabar,” ungkap Danny. (jos/jpnn)
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar menyatakan pasangan Danny Pomanto-Indira Mulyasari lolos persyaratan jalur perseorangan untuk Pilkada Makassar 2018.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- Main di Film Puang Bos, Michelle Ziudith Belajar Bahasa Makassar
- Kebakaran Menghanguskan 33 Rumah di Makassar
- Motif Suami Bunuh Istri di Makassar Bikin Bergeleng
- Soroti Korupsi Pipa di Makassar, Sahroni: Pelaku Wajib Kembalikan Kerugian Negara
- Istri-Anak Tewas Kecelakaan, Suami di Makassar Jadi Tersangka