Danone Digital Academy 2021 Ajak Masyarakat Peduli Kesehatan & Lingkungan
jpnn.com, JAKARTA - Danone Indonesia bekerjasama dengan KG Media dalam program Danone Digital Academy (DDA) 2021 dengan mengangkat tema 'Langkahku Wujudkan Lingkungan dan Hidup yang Lebih Sehat'.
Acara yang berlangsung secara daring pada 18-27 Oktober 2021 ini merupakan program edukasi kepada masyarakat untuk meningkatkan pemahaman seputar isu kesehatan dan lingkungan di dunia digital.
Sebanyak 50 peserta yang dipilih dari 1.000 pendaftar diajak untuk menjadi content creator yang memiliki kemampuan inisiator, kreator, dan katalisator di lingkungan atau masyarakat sekitar.
Tahun ini merupakan Ini merupakan tahun ke-5 Danone Digital Academy digelar dan sudah memiliki alumni sebanyak empat angkatan yang di dalamnya terdapat content creator (Bloggers & Vloggers).
“Kami meluncurkan program Danone Digital Academy untuk mengajak masyarakat menjadi penggerak dalam mengedukasi sesama akan isu kesehatan dan lingkungan," ujar Corporate Communications Director Danone Indonesia Arif Mujahidin.
Danone Digital Academy 2021 menghadirkan modul pembelajaran yang bersifat soft skill, yakni peningkatan kemampuan peserta akan pembuatan konten di digital, hingga modul yang bersifat hard skill yakni peningkatan pengetahuan peserta akan isu kesehatan dan lingkungan.
“Selama program, peserta Danone Digital Academy 2021 juga dibimbing dan didampingi oleh mentor-mentor yang kompeten. Selain itu, konsep diskusi yang dipadukan dengan games interaktif membuat suasana semakin menyenangkan. Kami juga ikut meningkatkan literasi digital masyarakat Indonesia terhadap isu kesehatan dan lingkungan," kata COO Kompasiana Nurullah.
Dalam proses akhir rangkaian Danone Digital Academy, terdapat dua kategori pemenang yang dipilih untuk menjadi juara 1, 2, dan 3 serta juara favorit yang dipilih berdasarkan karya akhir yang dinilai secara ketat oleh dewan juri.(chi/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Danone Indonesia menggelar program Danone Digital Academy (DDA) 2021 dengan mengangkat tema 'Langkahku Wujudkan Lingkungan dan Hidup yang Lebih Sehat'.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Transformasi Digital, Ditjen Bina Adwil Evaluasi SRIKANDI dan Perkuat Publikasi
- Qoala Plus Sambut 2025 dengan Inovasi dan Komitmen Berkelanjutan Kepada Mitra
- Edukasi dan Dukung Energi Bersih, PIS Tanam Pohon dan Pasang PLTS di SMPN 2 Cilegon
- Pertamina Raih Penghargaan Tertinggi ‘The Guardian’ di Indonesia Green Award 2025
- MPR Goes to Campus Dimulai, Eddy Soeparno Mengampanyekan Urgensi Transisi Energi
- Luar Biasa, Ini 5 Manfaat Terapi Biofeedback untuk Kesehatan