Danone Indonesia Dinobatkan sebagai Best Company to Work for in Asia 2023

Selain penghargaan dari HR Asia, Danone Indonesia juga berhasil meriah pencapaian dengan kategori 'Very Good' dalam HR Excellence Awards oleh SWA Magazine & LM FEB UI dalam kategori manajemen kesejahteraan.
Lalu, penghargaan "Gold Predicate" dari HR Excellence Awards yang diadakan oleh Lighthouse Independent Media Singapore dalam kategori kesejahteraan tempat kerja.
HR Director Danone SN & CBS Indonesia Made Dharmadetta menambahkan kesehatan dan kesejahteraan para karyawan merupakan prioritas utama.
Sebab, kesehatan dan kesejahteraan para karyawan akan membina budaya positif dan saling mendukung, serta akan menghasilkan kinerja lebih baik.
"Salah satu inisiatif program kesejahteraan yang kami miliki dikenal dengan program bernama Helahtitude di mana Danone Indonesia memberikan dukungan kesehatan menyeluruh, mencakup aspek fisik dan mental kepada lebih dari 13 ribu karyawan di seluruh Indonesia, termasuk keluarga mereka," terang Made Dharmadetta.
Program Healthtitude melibatkan berbagai kegiatan, termasuk sesi edukasi kesehatan yang diadakan oleh ahli kesehatan, program vaksinasi untuk menjaga kesehatan, dukungan gizi serta akses ke konsultasi gizi, penyediaan pilihan makanan sehat. Di samping program kesejahteraan yang bertujuan meningkatkan gaya hidup sehat bagi seluruh karyawan Danone di Indonesia. (esy/jpnn)
Danone Indonesia tahun ini kembali dinobatkan sebagai Best Company to Work for in Asia 2023
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Mesyia Muhammad
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura
- Selamat, Bank Mandiri Kembali Meraih Penghargaan dari Kanwil DJPb NTT
- Sukses Bangun Inovasi, Tugu Insurance Sabet Penghargaan Bergengsi
- Kemendagri Dinilai Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik, Ombudsman Beri Penghargaan
- TASPEN Raih Penghargaan Employees Choice di Ajang 6th Indonesia Best 50 CEO Award
- Desain Unik wondr by BNI Raih Penghargaan iF Design Award 2025