Danone Indonesia Dukung Pengadaan Ventilator untuk Siloam Hospitals Group
jpnn.com, JAKARTA - Danone Indonesia melalui Danone-Specialized Nutrition (SN) dan Danone-Aqua mendukung pengadaan alat kesehatan berupa tiga unit ventilator serta 10.500 boks produk hidrasi kepada Siloam Hospitals Group.
Kerja sama senilai Rp 2 milar ini dilakukan dalam usaha bersama menanggulangi dampak penyebaran covid-19 di Indonesia, termasuk membantu tenaga kesehatan dan pasien yang dirawat di rumah sakit.
Vice President General Secretary Danone Indonesia Vera Galuh Sugijanto menjelaskan, pihaknya berupaya untuk terus berkontribusi positif mulai dari memastikan keberlangsungan pasokan produk esensial bagi masyarakat, pencegahan penyebaran virus, serta mendukung sistem layanan kesehatan dalam penanganan pasien di rumah sakit.
“Kami ingin terus mendukung pemerintah dan masyarakat Indonesia dalam usaha bersama melawan penyebaran covid-19 di Indonesia, termasuk melalui kerja sama dengan rumah sakit yang memegang peranan krusial dalam masa ini,” kata Vera, Sabtu (24/4).
“Kami berharap bantuan ini dapat memperkuat komitmen dan kapasitas Siloam Hospitals Group serta seluruh tenaga kesehatan yang berjuang setiap harinya,” tutur Vera.
Caroline Riady, Deputy President Director Siloam Hospitals Group menyambut baik kerja sama ini.
Dia menyatakan, kolaborasi berbagai pihak, termasuk antara perusahaan swasta dan rumah sakit, berperan penting di masa yang krusial ini.
“Kami menghargai inisiatif dan dukungan dari Danone Indonesia dalam pengadaan ventilator yang merupakan alat bantu pernapasan yang sangat dibutuhkan oleh pasien Covid-19,” kata dia.
Danone Indonesia melalui Danone-Specialized Nutrition (SN) dan Danone-Aqua mendukung pengadaan alat kesehatan berupa tiga unit ventilator serta 10.500 boks produk hidrasi kepada Siloam Hospitals Group.
- Pimpin Revolusi Digital Kesehatan, Grup RS Siloam & Yongin Severance Hospital Berkolaborasi
- Aqua dan DMI Teken MoU Tingkatkan Kemitraan Strategis
- Danone Indonesia Perkuat Peran Bidan sebagai Garda Terdepan Kesehatan Keluar
- Hari Santri Nasional, Danone Indonesia-Serikat Ekonomi Pesantren Tanam 5.000 Bibit Pohon
- Berkomitmen Bangun Bisnis Berkelanjutan, Danone Indonesia Raih Sertifikasi B Corp
- Danone Indonesia Raih Top Halal Award 2024