Dapat Bocoran, Puluhan PSK Lolos dari Sergapan Satpol PP
jpnn.com, BEKASI - Belasan pekerja seks komersial (PSK) yang mangkal di sejumlah tempat di Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi terjaring operasi yang digelar Satpol PP setempat, Minggu dinihari (16/9). Para PKS itu diamankan dari tiga titik lokasi warung remang-remang.
Kasat Pol PP Kabupaten Bekasi Hudaya mengatakan para PSK diamankan dari warung remang-remang yakni tenda biru, tenda merah dan di sepanjang Jalan Kalimalang. ”Mereka berhamburan lari ketika petugas datang melakukan razia,” katanya, Minggu (16/9).
Hudaya juga mengakui, operasi penyakit masyarakat itu kemungkinan bocor dan lebih dulu diketahui para PSK tersebut. Lantaran yang terjaring oleh petugas hanya belasan dari puluhan wanita malam yang ada di tiga lokasi maksiat tersebut.
”Operasi ini kami duga sudah bocor, jadi hasilnya tidak maksimal," jelasnya juga.
Para PSK yang ditangkap itu, kata Hudaya juga, akan dibina di panti sosial di Jakarta Timur. Para wanita malam itu akan dititipkan di panti untuk diberikan keterampilan agar bisa bekerja usai keluar dari panti.
Hudaya juga mengatakan, operasi penertiban itu sesuai Perda No 10 Tahun 2002 tentang Larangan Perbuata Asusila. ”Kami berharap peran aktif warga mencegah terjadinya prostitusi. Warga bisa melapor ke pemerintah daerah, jika melihat ada tindakan asusila,” ucapnya juga.
Sementara itu, IN, 36, salah satu PSK yang diamankan mengaku menggeluti pekerjaan haram itu karena terpaksa. Dia mengaku, sudah ditinggal suami dan tidak bisa menafkahi anaknya. ”Saya jadi PSK karena kebentur ekonomi,” cetusnya. (dny)
Belasan pekerja seks komersial (PSK) yang mangkal di sejumlah tempat di Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi terjaring operasi yang digelar Satpol PP setempat
Redaktur & Reporter : Adil
- Mayat Bocah Laki-Laki Ditinggal di Ruko Kawasan Tambun Bekasi
- Bawa Pacar buat Maling Motor, Junaedi Diamuk Warga
- PPPK Paruh Waktu Belum Jelas, Dinas Berani Ambil Keputusan soal Honorer Gagal
- Satpol PP Jakarta Siagakan 3.677 untuk Jaga Gereja saat Natal
- 3.667 Personel Satpol PP Siap Amankan Perayaan Natal di 674 Gereja di Jakarta
- Polisi Tangkap Penyiram Air Keras Wanita di Bekasi, Motif Pelaku Terkuak