Dapat Ilmu dari Nonton Redhawks

Dapat Ilmu dari Nonton Redhawks
Dapat Ilmu dari Nonton Redhawks
MUMPUNG berada di kiblat basket dunia, para penggawa DBL Indonesia All-Star 2011 belajar banyak tentang olahraga tersebut. Salah satunya dengan menonton pertandingan. Di tengah agenda yang padat, tim DBL All-Star sempat melongok laga eksibisi antara Seattle University Redhawks melawan Puget Sound di Connolly Center Seattle, Rabu (2/11) waktu setempat.

Pertandingan itu berjalan berat sebelah. Redhawks unggul jauh 87-39 atas lawannya. Meski begitu, banyak pelajaran yang dipetik tim DBL All-Star dari laga tersebut. Terutama tentang ketangguhan para pemain Redhawks.

"Skill-nya hebat sekali. Mereka sangat cepat dan kuat. Jangankan lawan kami, lawan DBL All-Star cowok saja langsung bisa ketahuan hasilnya, dibantai," kata Ida Ayu Komang Widiastiti, pemain tim putri DBL All-Star asal SMAN 1 Denpasar.

Pelatih tim putri DBL All-Star Xaverius Wiwit Agus Cahyono pun takjub dengan permainan Redhawks. Apalagi dia mendapatkan informasi" bahwa tim ini baru tahun kedua masuk jajaran elite. Artinya, di level negara bagian atau nasional, Redhawks terbilang anak bawang.

 

MUMPUNG berada di kiblat basket dunia, para penggawa DBL Indonesia All-Star 2011 belajar banyak tentang olahraga tersebut. Salah satunya dengan menonton

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News