Dapat Nomor 1, Prabowo Janji Hormati Keputusan Rakyat
jpnn.com - JAKARTA - Pasangan calon presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mengantongi nomor urut 1 sebagai peserta Pemilu Presiden (Pilpres) yang akan digelar 9 Juli mendatang. Nomor urut diperoleh setelah sebelumnya dilakukan pengundian di Gedung KPU, Jakarta, Minggu (1/6) sekitar Pukul 14.30 WIB.
Dalam sambutannya, Prabowo mengawalinya dengan salam dan rasa hormatnya kepada Ketua PDIP Megawati Soekarnoputri yang hadir di pleno KPU dengan agenda penarikan nomor itu. Prabowo yang didampingi Hatta juga meyampaikan rasa terima kasihnya kepada Koalisi Merah Putih yang mengusungnya di pilpres.
Selanjutnya, Prabowo berjanji agar pilpres berjalan baik. "Insya Allah, kami akan bekerja sekeras mungkin agar proses demokrasi berjalan sebaik-baiknya," ujar Prabowo di depan seluruh peserta rapat pleno terbuka yang dihadiri dua pasangan calon presiden dan seluruh pimpinan partai pengusung masing-masing.
Selain siap menjaga berjalannya proses demokrasi, Prabowo dalam sambutan singkatnya juga menyatakan bahwa dirinya hanya berusaha. Namun, katanya, keputusan akhir ada di rakyat.
"Kami bekerja keras turun ke rakyat. Tapi pada ujungnya, kami akan menghormati keputusan rakyat," katanya disambut yel-yel seluruh pendukungnya yang berada di ruang sidang.(gir/jpnn)
JAKARTA - Pasangan calon presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mengantongi nomor urut 1 sebagai peserta Pemilu Presiden (Pilpres) yang akan digelar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rayakan HUT ke-24, Epson Berkomitmen Berikan Dampak Positif Bagi Masyarakat Indonesia
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Lolly Suhenty Serahkan Santunan Dana Kepada Keluarga Staf Bawaslu yang Wafat
- Bantah Kriminalisasi Jaksa Jovi, Kejagung Singgung Tuduhan Tak Senonoh soal Nella Marsella
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 16 November: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Kota Besar