Dapat Nomor Urut 2 di Pilkada Palembang 2024, Ratu Dewa: Ini Suprise, Ya

Dapat Nomor Urut 2 di Pilkada Palembang 2024, Ratu Dewa: Ini Suprise, Ya
Pasangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Palembang, Ratu Dewa - Prima Salam. Foto: Cuci Hati/JPNN.com.

jpnn.com - PALEMBANG - Pasangan Calon Wali Kota-Calon Wali Kota Palembang, Ratu Dewa-Prima Salam, mendapatkan nomor urut 2. Bagi Ratu Dewa, nomor dua ini merupakan surprise.

"Nomor dua ini surprise, ya, karena kita tahu nomor dua adalah qadarullah, artinya jalan Tuhan," kata Ratu Dewa seusai pengambilan nomor urut Pilkada Palembang 2024 di Komisi Pemilihan Umum Palembang, Senin (23/9).

Sebelumnya, pasangan yang dikenal dengan RDPS ini mendapatkan kesempatan ketiga untuk mengambil nomor urut Pilkada Palembang 2024. Alhasil, mereka pun mendapatkan nomor urut 2.

Ratu Dewa menyebut bahwa di dunia ini semuanya berpasang-pasangan.

"Ada istri ada suami, ada tinggi ada pendek, semua berpasangan. Simbol dua juga merupakan kedamaian dan kenyamanan," ungkapnya.

"Saya sama Adinda Prima Salam ditakdirkan berpasangan (di Pilkada Palembang 2024) sekarang atas izin Allah. Kami melangkah bersama dengan niat yang baik, dengan komunikasi yang baik, dengan cara yang baik. Kebaikan inilah yang akan kami berikan kepada masyarakat Kota Palembang," lanjut dia.

Ratu Dewa mengatakan bahwa jika terpilih pada Pilkada Palembang 2024 nanti, akan memprioritaskan program kemajuan bagi daerah tersebut.

"Kami juga memiliki program prorakyat. Jadi, yang benar-benar menyentuh masyarakat," kata Ratu Dewa. (mcr35/jpnn) 

Pasangan Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Palembang, Ratu Dewa - Prima Salam, bersyukur mendapatkan nomor urut 2 di Pilkada Palembang.


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News