Dapatkan Sertifikasi Mesti Kumpulkan 150 SKP
jpnn.com - MAKASSAR - Hasil Kongres Nasional Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) di Jakarta, 22 Februari 2014, menetapkan, untuk bisa mengantongi sertifikasi, seorang apoteker diharuskan mengumpulkan 150 Satuan Kredit Partisipan (SKP).
Adapun syarat untuk bisa mendapatkan poin SKP salah satunya adalah dengan lebih banyak mengikuti berbagai seminar yang terkait persoalan kefarmasian.
Sebagai tindak lanjut dari hal itu, Pengurus cabang (Pengcab) IAI Makassar pun berinisiatif menggelar seminar yang mengambil tema "Bersama meningkatkan profesionalisme dalam pelayanan kesehatan".
Acara yang berlangsung di Graha Pena Makassar, Sabtu (22/3) ini sekaligus dirangkaikan dengan acara silahturahmi antarapoteker se-Kota Makassar.
"Sesuai temanya, kita berharap adanya persamaan persepsi demi pelayanan kesehatan yang lebih baik," tutur Wakil Sekretaris IAI Makassar, Muammar Fawwaz.. (dan)
MAKASSAR - Hasil Kongres Nasional Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) di Jakarta, 22 Februari 2014, menetapkan, untuk bisa mengantongi sertifikasi, seorang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang