Dapil Berubah, Bacaleg Kerja Keras
Sabtu, 26 Januari 2013 – 08:26 WIB
Wakil Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Padang Masrul mengakui, secara kepartaian, hal itu tidak akan mempengaruhi dukungan terhadap suara partai. Namun, dia tidak menampik, akan ada bakal calon legislatif yang akan merasa terpengaruh, dan harus bekerja ekstra keras, untuk mendapatkan kursi di DPRD Padang nantinya.
"Misal, bagi berkompetisi di dapil IV lama (Padang Timur, Padang Selatan dan Bungtekab), tentu sudah melakukan penggarapan suara sejak beberapa tahun terakhir. Jika tiba-tiba dapil dikocok ulang dan Bungtelkab harus dipisahakan dengan Padang Timur, tentu membuat si bacaleg harus memilih mau mendaftar di dapil mana," kata wakil rakyat dari Dapil IV ini.
Sementara itu, fungsionaris Partai Golkar Padang Jamasri Tanjung mengakui tidak mempermasalahkan berkemungkinannya pergeseran Dapil.
"Aturan yang diganti, itu lumrah saja. Kenapa harus ditakuti, penting dihadapi saja. Kalau kita sudah yakin, dan dukungan selalu ada, tentu tidak perlu takut. Jika saya maju lagi, tentu tak akan jauh-jauh dari dapil saat ini, masih sama atau diubah," kata mantan Sekretaris DPD II Partai Golkar Padang ini.(zul)
PADANG - Wacana bakal diubahnya daerah pemilihan (dapil) Kota Padang untuk pemilihan umum legislatif (Pileg) 2014 ditanggapi beragam pengurus partai
BERITA TERKAIT
- DPR Ingatkan Kesbangpol Batam Seusai Buat Surat Edaran Pengumpulan Data C1
- Distribusi Logistik Pilkada 2024 Tuntas Jelang Pemungutan Suara
- 8.965 Personel Gabungan Satpol PP Siap Amankan 4.848 TPS di Tangerang
- Sinyal Prabowo Dukung RIDO di Jakarta Sudah Kuat, Surat Jadi Buktinya
- Logistik Pilkada Bangka Barat Didistribusikan ke 341 TPS, Tak ada Wilayah Terpencil
- 2 Timses Paslon Terkena OTT, Sebegini Uang yang Disita