Dapil Jabar Disahkan, Sisa 6 Provinsi Lagi

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhirnya berhasil mengesahkan hasil rekapitulasi suara pemilu legislatif (pileg) untuk wilayah Provinsi Jawa Barat. Pengesahan dilakukan sekitar pukul 14.00 WIB atau 10 jam sebelum batas akhir penetapan hasil pileg.
"Dengan ini dinyatakan rekapitulasi Jawa Barat disahkan," kata Ketua KPU Husni Kamil Manik dalam rapat pleno rekapitulasi Provinsi Jawa Barat di Jakarta, Jumat (9/4).
Meski begitu, sejumlah daerah pemilihan masih mendapat catatan dari partai politik. KPU pun berjanji akan menindaklanjutinya usai penetapan hasil pemilu nasional.
Usai pengesahan suara Jabar, pleno dilanjutkan dengan pembahasan rekapitulasi Provinsi Sulawesi Barat. Sekarang, total ada enam provinsi yang rekapitulasinya harus diselesaikan KPU sebelum tanggal 10 Mei 2014 pukul 00.00 WIB. (dil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhirnya berhasil mengesahkan hasil rekapitulasi suara pemilu legislatif (pileg) untuk wilayah Provinsi Jawa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengamat: Pemberantasan Korupsi Indonesia Tak Lebih dari Sandiwara
- Wakil Ketua MPR Ingatkan Potensi Peningkatan Pekerja Anak Harus Segera Diantisipasi
- Menhut Sebut Sorgum Tanaman Ajaib untuk Ketahanan Pangan
- Aturan Tunjangan Sertifikasi Langsung Ditransfer ke Rekening Bikin Guru Sumringah
- BAZNAS Ajak Pegawai KemenPPPA Tunaikan Zakat Lewat Lembaga Resmi
- Gelar OTT, KPK Tangkap Kepala Dinas hingga Anggota DPRD di Sumsel