Darbotz, Bomber Indonesia yang Mendunia lewat Seni Grafiti
Bangga Monsternya Yang Jadi Ikon Hotel Berbintang

Selain di level lokal, karya Darbotz pernah dipamerkan di berbagai ekshibisi internasional. Di antaranya di Singapura, Malaysia, Hongkong, Australia, hingga Prancis. Salah satu kegiatan yang cukup menarik bagi Darbotz adalah mengikuti mapping art di Melbourne, Australia. Di depan gedung perpustakaan di kawasan Swanston Street, Darbotz diminta menggambar monsternya secara langsung di depan ratusan pengunjung. Saat Darbotz menggambar, digelar pula peragaan busana yang menampilkan sejumlah peragawati setempat. ”Saya juga pernah diminta menggambar monster di Mizuma Gallery, Singapura,” kata Darbotz.
Untuk karya di luar negeri, Darbotz memiliki ciri khas tambahan. Dia selalu menambahkan karakter bus metromini dalam setiap karyanya. Misalnya, pada ekshibisi di Singapura, Darbotz menggambar karakter monsternya lengkap dengan baju warna oranye dan biru mirip bus metromini.
Sementara itu, pada pameran di Art Basel, Hongkong, Darbotz membuat sebuah patung monster metromini. Ban bus khas Jakarta itu digantinya dengan empat buah kaki raksasa mengenakan sepatu basket. Di bagian muka, Darbotz memberi tambahan gigi-gigi runcing, lengkap dengan tangan kekar mirip sepasang tangan gorila.
”Bagi saya, metromini itu gambaran sederhana salah satu monster Jakarta. Kalau pernah naik metromini, pasti paham yang saya maksud,” ujarnya.
Tahun ini Darbotz masih akan menggelar beberapa pameran internasional. Salah satunya pameran kontemporer di Filipina Agustus nanti. Darbotz mengaku akan memamerkan karya terbarunya dengan kombinasi goresan kanvas dengan pahatan kayu. ”Tunggu saja nanti,” ujar dia. (*/c9/ari)
Berkat grafiti (gambar jalanan)-nya yang khas, Darbotz dikenal dunia. Dia sering mendapat undangan untuk memamerkan grafiti monsternya di sejumlah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu