Dari Amerika, Jokowi Langsung ke Palembang
jpnn.com - JAKARTA- Setiba di tanah air dari Amerika Serikat, Presiden Joko Widodo memastikan bakal langsung menuju Palembang, salah satu provinsi yang terkena bencana kabut asap terparah.
Menurut Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan, Jokowi akan langsung berkeliling dengan helikopter di beberapa titik api. "Nanti ke tempat yang juga sudah pernah saya datangi, paling parah titik apinya," ujar Luhut di kantor BNPB, Jakarta, Rabu (28/10).
Dari Palembang, kata Luhut, presiden akan bertolak ke Jambi. Ia akan mengunjungi tiga tempat di Jambi. Salah satunya di tempat Suku Anak Dalam. Jokowi, kata Luhut, tidak ingin hanya mengunjungi wilayah perkotaan, melainkan juga daerah yang terpencil.
Selanjut, Jokowi akan mengunjungi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah. " Jumat akan terbang ke Kalteng, ke Pulau Pisau," imbuh Luhut.
Jika kondisi cuaca memungkinkan, kata Luhut, Jokowi akan mengunjungi, Riau, Pekan Baru. (flo/jpnn)
JAKARTA- Setiba di tanah air dari Amerika Serikat, Presiden Joko Widodo memastikan bakal langsung menuju Palembang, salah satu provinsi yang terkena
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti
- Hari Wayang, Kiai Paox Iben Sebut Kebudayaan Jembatan antara Pemerintah dan Rakyat
- Wamentan Sudaryono: Penyaluran Pupuk Langsung kepada Petani adalah Komitmen Presiden Prabowo
- Mendes Yandri Ajak Warga Desa Fokus Kembangkan Produk Lokal
- TPDI Laporkan Kapolda Sulut ke Divisi Propam Mabes Polri, Ada Apa?