Dari Kaki Hingga Ujung Rambut Amien Rais Menolak Ahok
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais mengatakan, proses Pilkada DKI Jakarta sangat ditentukan keputusan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri.
"Kelanjutan proses Pilkada DKI ini, kita menunggu kartu Megawati yang mempunyai 28 kursi di DPRD DKI Jakarta," kata Amien di lobi Gedung Nusantara III, Senayan Jakarta, Selasa (20/9).
Jika PDIP mendukung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Amien memastikan bahwa peta politik Pilkada DKI menjadi lebih jelas lagi.
"Ini akan memicu kelompok politik yang akan melawan petahana segera melakukan konsolidasi, sehingga nanti ada pergerakan politik yang menjadi tontonan yang sangat menarik," imbuhnya.
Bagaimana dukungan PAN di Pilkada DKI? Amien belum bisa menyatakan sikapnya.
"Untuk adanya kejutan di PAN, saya belum bisa menemui ketua umum karena beliau masih di luar kota," ungkapnya.
Lantas, apakah PAN akan rela mengusung Ahok?
"Oh, sangat menolak dari ujung kaki, ujung rambut, sampai ujung langit," tegas Amien. (fas/jpnn)
JAKARTA - Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais mengatakan, proses Pilkada DKI Jakarta sangat ditentukan keputusan Ketua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Puan Yakin PDIP Solid Meskipun Muncul Dinamika Jelang Kongres VI
- Politikus Senior PDIP Minta Presiden Prabowo Hentikan KPK Kriminalisasi Orang
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- HUT ke-52 PDIP: Megawati Perintahkan Kader Bonding dengan Rakyat
- Pemerintah Pertimbangkan Melantik Dahulu Kepala Daerah Tak Bersengketa di MK