Dari Lotus untuk Red Bull
Rabu, 12 Februari 2014 – 08:50 WIB

Dari Lotus untuk Red Bull
"Konfigurasi power unit terbaru berhasil difungsikan tanpa ada masalah berarti. Dan itu membuat Lotus berhasil menyelesaikan batas kilometer maksimal yang diijinkan (100 kilometer) pada hari pembuatan film (promo)," demikian pernyataan resmi Renault.
Team principal Red Bull Christian Horner menyatakan, tidak ada masalah besar dengan mobil terbaru mereka, RB10. Mereka siap tampil lebih baik pada rangkaian uji coba kedua di Sirkuit Bahrain pada 19-22 Februari nanti.
"Ada beberapa hal yang perlu kami tingkatkan tapi bukan hal besar. Dan yang pasti, Renault juga berkomitmen untuk melakukan perbaikan," kata Horner dalam wawancara dengan Sky. "Mobil-mobil (baru) ini memang rumit. Masalah kecil saja bisa menjadi besar," tandasnya.
Horner mengaku cukup puas dengan perkembangan yang dilakukan timnya saat ini. Meski dia mengakui jika Red Bull harus menunjukkan kemajuan besar di Bahrain. "Tentu ada beberapa hal yang perlu dlakukan. Tapi masih wajar sebelum balapan pertama," tandasnya. (cak/ang)
JEREZ - Untung Lotus-Renault absen dalam uji coba pertama di Sirkuit, Jerez, pada 28-31 Januari lalu. Dengan begitu, Renault bisa melakukan perbaikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025