Dari RVP untuk Moyes

Dari RVP untuk Moyes
Robin Van Persie. FOTO: getty images

jpnn.com - DINASTI Alex Ferguson di Manchester United memang sudah berakhir. Dinasti itu selama 27 tahun menjejali klub yang bermarkas di Old Trafford itu dengan koleksi 28 trofi. Meski kehilangan Ferguson, sang suksesor, David Moyes siap melanjutkan tradisi trofi tersebut.

Setikdanya tugas pertama Moyes mengamankan Community Shield 2013 dijalankan dengan baik. Dalam laga di Wembley Stadium tadi malam, United berhadil meredam perlawanan Wigan Athletic. Adalah Robin Van Persie yang sukses memborong dua gol. Masing-masing di menit keenam dan ke-59.

Seten Merah, julukan United berhasul meraih titelnya yang ke 20 dan menjauh dari perolehan Liverpool (15 titel).

Sedangkan bagi Moyes ini adalah trofi pertama setelah menenangi Divisi II Inggris bersama Preston North End 13 tahun silam.

Van Persie yang tambil sebagai pahlawan mengumbar senyuman usai pertandingan. Striker Timnas Belanda itu  menilai United masih pantas menyandang predikat calon juara Premier League musim 2013-2014. "Kami juara bertahan dan jelas kami yang terdepan," kata dia.

RVP, julukan Van Persie mempersembahkan golnya itu untuk Moyes.

Di kesempatan terpisah, Mosyes justru menganggap Ferguson-lah yang berhak mendapatkan apresiasi atas gelar Community Shield tahun ini. "Ini bagian dari kesuksesan Sir Alex. Dia yang mengantarkan tim ini ke sini dan saya hanya menggantikan untuk memenangi tim yang masih sama dengan yang memenangkan liga musim lalu," kata Moyes. (dns/bas)


DINASTI Alex Ferguson di Manchester United memang sudah berakhir. Dinasti itu selama 27 tahun menjejali klub yang bermarkas di Old Trafford itu dengan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News