Dari Sederet Inisial, Hanya Artis ini yang Berani Sambangi Robby Abbas

jpnn.com - MUNCIKARI, Robby Abbas menyesalkan tak ada satupun artis yang menyambanginya ke LP Cipinang, Jakarta. Selama satu tahun mendekam di penjara, praktis Robby tak pernah dibesuk oleh artis-artis, yang diduga ikut menikmati 'jasanya'.
"Nggak ada sama sekali artis-artis itu yang jenguk aku," ujar Robby di Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (11/5).
Satu-satunya artis yang pernah mendatangi Robby di tahanan adalah Roro Fitria. Wanita 29 tahun itu khusus menyambangi Robby untuk meminta penjelasan. Sebab, inisial nama RF, sempat dikait-kaitkan dengan Roro Fitria.
Karena itu, dia merasa perlu untuk membersihkan namanya dari tudingan sebagai artis 'bayaran'.
"Ada artis sekali datang ke aku untuk nanya apa benar inisial RF itu nama dia. Sempat marah, tapi setelah aku bilang itu bukan nama dia, dia (Roro) akhirnya minta maaf ke aku," tandas Robby. (chi/jpnn)
MUNCIKARI, Robby Abbas menyesalkan tak ada satupun artis yang menyambanginya ke LP Cipinang, Jakarta. Selama satu tahun mendekam di penjara, praktis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lomba Cipta Lagu Gospel Indonesia Digelar, Badai hingga Franky Sihombing Jadi Juri
- Serial Culture Shock Hadirkan Humor dan Edukasi untuk Remaja
- Tetap Terima Tawaran Nyanyi Saat Ramadan Nanti, Aldi Taher: Alhamdulillah Disyukuri
- Tampil di Weekend Project #2 Sound Of Love, Aldi Taher Bawakan Lagu Munaroh
- Terungkap, Penyebab Ayah Wanda Hamidah Meninggal Dunia
- Kiky Saputri Melahirkan Anak Pertama, Suami: Terharu Banget...