Dari Zaman Kolonial Hingga Zaman Revolusi, Kalijodo Tak...
Dilokalisir
28 April 1966, Presiden Soekarno melantik Ali Sadikin menjadi Gubernur Jakarta Raya menggantikan Soemarno Sosroatmodjo.
Di awal masa jabatannya, Bang Ali--demikian ia karib disapa--melakukan kunjungan kerja ke beberapa kota di luar negeri.
Antara lain, Singapura, Manila, dan Bangkok.
Di Bangkok dia heran karena tak melihat satu pun pelacur di sudut kota. Padahal, Bangkok terkenal dengan industri seksnya.
Belakangan ia mendapat informasi, bahwa pemerintah Bangkok telah melokalisasi pelacurnya.
Ini mengilhami Bang Ali. Apalagi, di Surabaya, praktek serupa ini sudah dimulai jauh-jauh hari.
"Agar wajah Jakarta tidak terlihat jorok dan kotor," katanya dalam Pers Bertanya, Bang Ali Menjawab, suntingan Ramadhan KH, mengingat pelacur di Jakarta biasa menjajakan diri di pinggir jalan.
- Freddie Mercury, Majusi dan Asma Allah di Jagat Rock
- Tak Perlu Sekolah Tinggi, Inilah Kisah Penemu Listrik...
- Benarkah Ekspedisi Pamalayu Penaklukkan Jawa atas Sumatera? Ini Bukti Arkeologisnya...
- Saat Ditemukan, Candi ini Menginspirasi Belanda Membuat Kapal, Eh...Ditenggelamkan Nazi
- Kota Tjandi, Nama Asli Wilayah Candi Muara Takus
- Obituari Ani Yudhoyono