Dasco Gerindra Ogah Tanggapi Usulan Penundaan Pemilu 2024
Selasa, 01 Maret 2022 – 18:18 WIB

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. Foto: JPNN
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan partainya ogah menanggapi soal wacana penundaan Pemilu 2024 yang diusulkan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
Dia menyebutkan hal itu masih sebatas wacana, bukan suatu proses politik yang terjadi di DPR atau pun MPR.
"Oleh karena itu, itu baru wacana, tidak perlu ditanggapi oleh Gerindra," kata Dasco di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/3).
Dia juga menyebutkan jika usulan tersebut sudah menjadi proses politik, baru akan ada tanggapan oleh Ketua Umum Partai Gerindra yaitu Pak Prabowo.
Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan partainya enggan menanggapi usulan penundaan Pemilu 2024
BERITA TERKAIT
- DPP Perempuan Bangsa Gelar Bakti Sosial di Yayasan Darul Al Hufadz Bogor
- Gus Imin Titip 3 Pesan Penting saat Silaturahmi Ramadan PKB
- Legislator PKB Minta RUU Dirumuskan Tanpa Menghambat Spirit Koperasi
- 1000 Hari Wafat Mbah Dimyati Rois, Gus Imin: Beliau Rujukan PKB
- Perihal Efisiensi Anggaran, PKB Ingatkan Pelaksanaan Mudik Harus Tetap Aman dan Nyaman
- Jokowi Mau Bikin Partai Super Tbk, Cucun PKB: Silakan Asal Sesuai UU