Dasco Sindir Ketum Karbitan, Anak Buah AHY Langsung Merespons Panjang Lebar
jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrat angkat bicara terkait pernyataan Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco yang menyebut ada partai politik yang dikuasai sekelompok orang tertentu atau oligarki.
Pernyataan Dasco itu disampaikan dalam penutupan Kongres ke-3 Tunas Indonesia Raya (Tidar), Minggu (19/12)
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menyatakan demokrasi berjalan dengan sangat baik di partainya.
Dia menegaskan partai berlogo bintang mercy itu tidak mengenal sistem oligarki.
"Selama dua puluh tahun berdiri, kami sudah melaksanakan lima kongres, dan kami sudah punya lima ketua umum," kata Herzaky dalam keterangannya, Selasa (21/12).
Herzaky menyebutkan partainya memiliki mekanisme pemilihan dan regenerasi kepemimpinan yang berjalan dengan tertib dan konsisten di setiap tingkatan.
"Ketum AHY maupun ketua-ketua umum sebelumnya, terpilih melalui proses yang sangat demokratis dan konstitusional," lanjutnya.
Tak hanya itu, alumnus Universitas Indonesia itu menyatakan saat ini partainya fokus memikirkan cara membangun masyarakat, bangsa, dan negara ini, sehingga tidak ada waktu mengomentari urusan internal partai lain.
Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra angkat bicara terkait pernyataan Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco soal bapak pendiri partai, anaknya dikarbit
- Indonesia Jadi Anggota BRICS, Marwan Cik Asan: Ini Langkah Strategis!
- Anggap Kenaikan PPN 12 Persen Prorakyat, Marwan Cik Asan: Ini Keputusan Tepat
- Kenaikan PPN 12 Persen, Marwan Cik Asan Mendukung karena Ada Perlindungan bagi Masyarakat Bawah
- Berita Duka, Ketua Demokrat SBD Johanis Ngongo Ndeta Meninggal Dunia
- Abdul Rachman Thaha Gabung ke Demokrat, Ada Faktor Anwar Hafid
- Gus Miftah Mundur, Dasco Ingatkan Para Pejabat Lain