Dasco Ungkap Komunikasi Pihak Pemerintah dengan Gerindra
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengklarifikasi kabar partainya meminta jatah tiga menteri di kabinet pemerintahan Presiden Joko Widodo. Dasco menjelaskan bahwa memang ada komunikasi antara pihak pemerintah dan Partai Gerindra pada saat dan pascarekonsiliasi usai Pemilu 2019.
"Sudah berulang kali kami sampaikan Partai Gerindra itu lebih mengedepankan memberikan konsep-konsep tentang ketahanan pangan, ketahanan keamanan, dan ketahanan energi kepada pemerintah," ujar Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (8/10).
Menurut Dasco, kalau konsep itu diterima maka baru bisa diketahui bidang-bidang apa saja yang menjadi prioritas. "Setelah bidang-bidang itu disetujui dari konsep yang mana, baru nanti kami bicara orang," jelasnya.
Jadi, Dasco menegaskan tidak betul bahwa pihaknya bicara langsung soal orang atau bidang-bidang. Sebab, ujar Dasco, sampai saat ini mereka masih komunikasi tentang konsep-konsep yang diberikan kepada pemerintah.
“Ya kalau bicara konsep ketahanan pangan, misalnya, itu mencakup kementerian dan bidang. Kami coba lihat apakah konsepnya diterima semua atau cuma sebagian, sehingga kamj bisa timbang, apakah konsep itu bisa jalan atau tidak," paparnya.
Menurut Dasco, kalau memberikan konsep kemudian pelaksanaannya tidak terealisasi dengan baik, maka apa dijabarkan atau dijanjikan kepada masyarakat saat kampanye tidak terealisasi. "Sehingga kalau sudah dibilang kami bicara orang itu tidak betul sama sekali," tegasnya.
boyDasco menjawab diplomatis saat ditanya apakah Partai Gerindra sudah menyiapkan nama-nama apabila konsep yang ditawarkan diterima.
Menurut dia, tidak menutup kemungkinan Partai Gerindra akan bergabung pemerintah kalau konsepnya diterima.
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengklarifikasi kabar partainya meminta jatah tiga menteri di kabinet pemerintahan Presiden Joko Widodo.
- Saras Gerindra: Setelah Heboh Polemik Pemecatan Ipda Rudy, BBM di NTT Jadi Lancar
- Dasco Sebut Mayor Teddy Bisa Jabat Seskab Tanpa Pensiun dari TNI
- Dasco: Pelantikan Presiden Prabowo Tanda Berakhirnya Gugus Tugas Sinkronisasi
- Orang Dekat Prabowo Beri Sinyal Fahri Hamzah jadi Menteri Perumahan
- Dasco Akhirnya Ungkap Rencana Pertemuan Prabowo dengan Elite PKS
- Maman Abdurrahman Calon Menteri UMKM, Semua Tertawa