Data Inflasi AS Menguntungkan Rupiah, Menyingkirkan Sementara Isu Tapering Off

Data Inflasi AS Menguntungkan Rupiah, Menyingkirkan Sementara Isu Tapering Off
Pengamat pasar uang Ariston Tjendra pergerakan rupiah berpotensi melanjutkan penguatan pada Kamis (12/8). Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Terkait pandemi, jumlah kasus harian Covid-19 di tanah air pada Rabu (11/8/2021) mencapai 30.625 kasus sehingga total jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 3,75 juta kasus.

Sedangkan jumlah kasus meninggal akibat terpapar Covid-19 bertambah 1.579 kasus sehingga totalnya mencapai 112.198 kasus.

Sementara itu, sebanyak 3,21 juta orang telah dinyatakan sembuh sehingga total kasus aktif Covid-19 mencapai 426.170 kasus.

Ariston mengatakan rupiah hari ini berpotensi menguat ke area Rp 14.350 per USD dengan potensi resisten di kisaran Rp 14.440 per USD.

Pada Selasa (10/8/2021) lalu, rupiah ditutup terkoreksi 20 poin atau 0,14 persen ke posisi Rp 14.383 per USD dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp 14.363 per USD. (antara/jpnn)

Pengamat pasar uang Ariston Tjendra pergerakan rupiah berpotensi melanjutkan penguatan pada Kamis (12/8).


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News