Data Kemenkes Diduga Bocor, Kemenkominfo Mengingatkan Begini

jpnn.com, JAKARTA - Data Kementerian Kesehatan terkait pasien rumah sakit diduga bocor.
Data diduga bocor dari server yang berada di Kementerian Kesehatan.
Menanggapi kondisi yang ada, Kementerian Komunikasi dan Informatika bergerak untuk menindaklanjutinya.
"Merespons pemberitaan beredar terkait dugaan kebocoran data pasien yang dikelola oleh Kementerian Kesehatan, Menteri Kominfo telah memerintahkan jajaran terkait untuk berkomunikasi secara intensif dengan Kementerian Kesehatan.
"Kemenkominfo juga telah memulai proses penelusuran lebih lanjut sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku," ujar juru bicara Kominfo Dedy Permadi dalam keterangan resmi, Kamis (6/1).
Kemenkes, kata Dedy, juga sudah mengadakan langkah internal untuk mengatasi dugaan kebocoran data tersebut.
Di antaranya berkoordinasi dengan Badan Siber dan Sandi negara (BSSN).
Kominfo meminta seluruh penyelenggara sistem elektronik (PSE) publik dan privat, terutama yang mengelola data pribadi, untuk secara serius memperhatikan kelayakan dan keandalan pemrosesan data pribadi.
Data Kementerian Kesehatan diduga bocor, Kementerian Komunikasi dan Informatika mengingatkan lembaga lain.
- Entrostop Gelontorkan Rp 1 Miliar untuk Emergency Diare Kit Gratis di Lebaran 2025
- Della Surya
- Bigbox AI dari Telkom: Solusi Data Crawling untuk Bisnis di Era Digital
- KPCDI Soroti Dampak Efisiensi Anggaran terhadap Pasien Ginjal, Kemenkes Tegaskan Ini
- Ketimpangan Gender Masih jadi Persoalan di Indonesia, Perlu Kolaborasi Lintas Sektor
- 5 Penyakit yang Harus Diwaspadai saat Bencana Banjir