Data Validasi Honorer K2 yang Masuk Amburadul

Data Validasi Honorer K2 yang Masuk Amburadul
Data Validasi Honorer K2 yang Masuk Amburadul

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) kembali memperpanjang waktu pengajuan data validasi tenaga honorer kategori dua (K2). seharusnya ditenggat 15 Agustus, kini diperpanjang lagi menjadi 29 Agustus.

Perpanjangan waktu ini menurut Sekretaris Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (SesmenPAN-RB) Tasdik Kinanto, lantaran data validasi yang dimasukkan hampir seluruhnya tidak sesuai dengan ketentuan. Pengisian datanya tidak menggambarkan kalau honorer bersangkutan benar-benar asli atau tidak.

"Menyusul Surat MenPAN-RB nomor B.2605/M.PAN-RB/6/2014 tanggal 30 Juni 2014, MenPAN-RB kembali membuat surat pemberitahuan karena data yang dimasukkan sebagian besar tidak sesuai dengan data yang kami maksudkan," kata Tasdik di kantornya, Selasa (12/8)..

Ketidaksesuaian itu terutama data terkait dengan pekerjaan atau jabatan yang selama ini dilaksanakan secara nyata honorer K2 bersangkutan. Itu sebabnya KemenPAN-RB dalam surat Nomor B/30.12/M.PAN.RB/08/2014 tertanggal 8 Agustus 2014, dilampirkan juga contoh format pengisian data validasi honorer K2. Tidak hanya nama honorer, tanggal lahir, dan tanggal SK saja. Jenis pekerjaan hingga unit kerjanya harus jelas dicantumkan juga.

"Semua itu harus diisi lengkap agar ketahuan penyebaran honorernya. Bisa diketahui juga apakah honorernya asli atau tidak, apakah bekerja di unit kerja A atau tidak," tandasnya. (esy/jpnn)


JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) kembali memperpanjang waktu pengajuan data validasi tenaga


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News