Datang Bareng ke TPS, El Rumi dan Al Ghazali Sempat Bingung

jpnn.com, JAKARTA - Anak Ahmad Dhani, Al Ghazali dan El Rumi datang ke TPS 051 Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (14/2).
El Rumi mengaku sudah memantapkan pilihan pasangan calon presiden dan wakil presiden sebelum masuk ke TPS.
"Buat presiden, kami sudah mantap," kata El Rumi di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (14/2).
Kakak Dul Jaelani itu juga menyebut sudah yakin terkait pilihannya terhadap Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.
Akan tetapi, El Rumi sempat kebingungan saat harus memilih Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).
Dia mengatakan dirinya dan Al Ghazali memang kurang mengetahui nama calon anggota DPD dan DPRD.
"Kami agak bingung DPD, ya, karena mukanya enggak ada yang tahu, takutnya salah pilih, tetapi semoga terbaik," tutur El Rumi.
“DPRD juga lumayan bingung. Begitulah, kurang mengenal calon-calonnya," imbuhnya.
Anak Ahmad Dhani, Al Ghazali dan El Rumi sempat bingung memilih DPRD di Pemilu 2024. dan DPD.
- Koleksi Terbaru UNIQLO: C Spring/Summer 2025, Paduan Gaya Kasual dan Sporty
- 3 Berita Artis Terheboh: Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo, Ayu Dewi Berduka
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ahmad Dhani Sindir Agnez Mo soal Royalti, Kalimatnya Pedas Banget
- Kecewa dengan Ahmad Dhani, Agnez Mo: Bagaimana Bisa Informasi ini Berubah dan Dipelintir?
- Soal Hubungan El Rumi dan Syifa Hadju, Maia Estianty: Insyaallah, Doakan Saja Menyusul