Datang ke IIMS 2023, Menpora Zainudin Amali Beri Pujian Buat Mobil Esemka

Datang ke IIMS 2023, Menpora Zainudin Amali Beri Pujian Buat Mobil Esemka
Menpora RI Zainudin Amali saat mengunjungi booth Esemka di IIMS 2023 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (20/2) siang. Foto: Raiky/Kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Menpora Zainudin Amali datang mengunjungi pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (20/2/2023) siang.

Pria asal Gorontalo itu datang langsung mengunjungi booth mobil Esemka.

Menpora Amal disambut langsung oleh Presiden Direktur PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka), Eddy Wirajaya.

Amali memberikan apresiasi untuk mobil Esemka yang sekarang dinilai sudah mulai banyak ragamnya.

"Saya sengaja datang ke sini (IIMS 2023) karena dipamerkan mobil Esemka. Waktu awal peluncuran, saya pernah melihat mobil ini dan sekarang variannya lebih dari satu, itu yang membuat saya penasaran," ungkap Amali.

Tidak hanya berkunjung, politisi partai Golkar itu juga duduk di kursi pengemudi mobil Esemka jenis Bima EV.

Saat melihat-melihat isi dari mobil tersebut, Menpora Amali sambil memberikan sanjungan bahwa produk karya anak bangsa ini sangat nyaman.

Pujian juga terlontar dari mulut Amali yang menyebut mobil Esemka sangat ramah lingkungan mengingat tidak menggunakan bahan bakar fosil.

Menpora Zainudin Amali datang mengunjungi pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News