David Brama Setiaji Meninggal Dunia akibat COVID-19
jpnn.com, SORONG - Pimpinan BRI Cabang Sorong, Papua, David Brama Setiaji meninggal dunia akibat terpapar COVID-19.
Jenazah David telah dimakamkan dengan protokol kesehatan di pemakaman khusus pasien COVID-19.
Sekretaris Satgas COVID-19 Kota Sorong Herlin Sasabone yang dikonfirmasi, Jumat (22/1, membenarkan bahwa pimpinan BRI Sorong meninggal dunia akibat COVID-19.
Dijelaskan, setelah diketahui positif COVID-19, yang bersangkutan langsung dirujuk ke Rumah Sakit Darurat COVID-19 Kota Sorong.
"Sehari menjalani perawatan yang bersangkutan langsung meninggal dunia akibat sesak nafas," ujarnya.
Ia menyampaikan bahwa ada permintaan dari keluarga agar jenazah yang bersangkutan diterbangkan untuk dimakamkan di daerah asalnya.
"Namun sesuai aturan penanganan COVID-19 permintaan itu tidak diizinkan dan almarhum dimakamkan sesuai protokol kesehatan di Sorong," tambah dia. (antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
David Brama Setiaji meninggal dunia akibat terpapar COVID-19, jenazahnya sudah dimakamkan.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Berita Duka, Ibu Sainah Binti Marzuki Meninggal Dunia
- Pemancing Hilang di Perairan Lingga Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- SBM & BRI Berkolaborasi Dukung UMKM Fesyen Tingkatkan Skala Bisnis
- Tak Hanya untuk UMKM, BRIncubator Punya Misi Besar untuk Ekonomi Lokal
- Berita Duka, Ketua Demokrat SBD Johanis Ngongo Ndeta Meninggal Dunia