David Naif Sempat Panik Cari Informasi
Jumat, 29 Oktober 2010 – 15:41 WIB
JAKARTA - Saat Gunung Merapi mengeluarkan awan panasnya atau disebut wedhus gembel, vokalis band Naif, David, mengaku sempat panik karena orangtua dan sejumlah saudaranya tinggal di Yogyakarta. Begitu melihat pemberitaan tentang bencana yang menewaskan banyak orang itu di televisi, dia langsung menghubungi sang ibu.
"Semua baik-baik saja. Saudara juga nggak ada yang kena (dampaknya)," ujarnya, di sela-sela konferensi pers ajang Coca-Cola Soundburst 2010, di FX Plaza, kemarin (28/10).
Baca Juga:
Berharap dapat meringankan beban para korban, pemilik nama lengkap David Bayu Danangjaya itu, pun lantas terlibat dalam sebuah penggalangan dana dengan beberapa musisi ternama. "Sebagai warga Indonesia, saya sedih sekali melihat bencana yang datang secara berturut-turut. Semua ini tidak bisa diprediksi, dan jujur saja membuat khawatir," katanya.
Tetapi, untuk terjun langsung ke lokasi bencana, pria kelahiran Cirebon, Jawa Barat, 29 Agustus 1976 itu, mengaku enggan. Dia menyebut tidak mau kedatangannya justru membuat repot warga setempat.
JAKARTA - Saat Gunung Merapi mengeluarkan awan panasnya atau disebut wedhus gembel, vokalis band Naif, David, mengaku sempat panik karena orangtua
BERITA TERKAIT
- Denny Sumargo Beberkan Alasan Satroni Rumah Farhat Abbas, Khawatir Keselamatan Istri
- Dilaporkan Farhat Abbas, Denny Sumargo Siap Bersikap Kooperatif
- Pertunjukan Balet 'Le Corsaire Jakarta' Digelar Selama 2 Hari
- Dikabarkan Belum Lapor LHKPN, Raffi Ahmad: Lagi Proses
- Dipolisikan Farhat Abbas, Denny Sumargo Enggan Ambil Pusing
- Rindu Akhirnya Menyatukan Adikara dengan Andien