David NOAH Bakal Diperiksa Pekan Ini, Kombes Yusri Beri Peringatan

David NOAH Bakal Diperiksa Pekan Ini, Kombes Yusri Beri Peringatan
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus beri peringatan kepada David Noah. Foto: arsip JPNN.com/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya menjadwalkan kembali pemanggilan musikus David NOAH atas dugaan penggelapan uang sebesar Rp1,1 miliar, pekan ini.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan penjadwalan ulang itu lantaran pria bernama lengkap David Kurnia Albert tak mengadiri pemanggilan penyidik sebelumnya.

"Kemarin kami sudah mengundang saudara D dan kawan-kawan, ada tiga orang. Tidak datang, minggu ini kami akan mengundang kembali," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Senin (23/8).

Jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 itu menegaskan dirinya tidak mempersoalkan David dkk tak memenuhi panggilan penyidik.

Namun, dia menegaskan bilamana berkas kasus tersebut sudah dianggap cukup akan dilakukan gelar perkara.

"Kami lakukan gelar perkara meski tanpa kehadiran saudara D dkk. Nanti kalau memang gelar perkara untuk naik ke penyidikan nanti kami akan panggil," ujar Yusri.

Kendati demikian, mantan Kapolres Tanjungpinang itu tetap mengharapkan David dkk menghadiri panggilan pemeriksaan penyidik.

"Silakan bawa bukti-buktinya bahwa yang bersangkutan tidak benar di unsur persangkaan," tutur Yusri Yunus.

Polda Metro Jaya menjadwalkan kembali pemanggilan musikus David NOAH atas dugaan penggelapan uang sebesar Rp1,1 miliar, pekan ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News