David Silva-Yaya Toure Out Lawan Blackburn

jpnn.com - MANCHESTER- Manchester City tak akan tampil dengan kekuatan terbaik ketika menjamu Blackburn Rovers pada leg kedua babak ketiga Piala FA di Etihad Stadium, Kamis (16/1) dini hari WIB.
The Citizens, julukan City bakal kehilangan dua pemain tengah. Yakni Yaya Toured dan David Silva karena alasan berbeda. Yaya absen karena mengalami masalah dengan punggung, sementara Silva berkutat dengan kebugaran.
“Silva dan Yaya Toure akan absen karena mengalami masalah kecil. Yaya dua pecan terakhir bermain dengan kondisi punggung yang masih bermasalah. Sangat beresiko untuk terus memainkannya,” terang pelatih City, Manuel Pellegrini di laman Telegraph, Rabu (15/1).
Pellegrini tak mau memaksakan kedua pemain itu turun melawan Blackburn. Sebab, City juga akan menjalani laga penting kontra Cardiff City pada pecan ke-22 Premier League akhir pecan mendatang.
Di sisi lain, City kemungkinan besar akan menurunkan striker garang Sergio Aguero. Jika diturunkan, itu menjadi penampilan pertama Aguero sejak 14 Desember lalu. Pasalnya, Aguero sempat mengalami cedera betis.
“Aguero berlatih dengan normal bersama seluruh pemain. Dia ada di dalam skuat kami. Dia merupakan pemain yang sangat penting. Kami sangat bahagia karena Aguero sudah kembali,” tegas Pellegrini. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Manchester City tak akan tampil dengan kekuatan terbaik ketika menjamu Blackburn Rovers pada leg kedua babak ketiga Piala FA di Etihad
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025