De Sanctis Ogah Bela Italia di Piala Dunia
jpnn.com - ROMA - Penampilan luar biasa Morgan De Sanctis bersama AS Roma membuat namanya disebut-sebut bakal masuk skuad Italia di Piala Dunia 2014. Kabar itu makin berembus kencang setelah kipper utama Gianluigi Buffon dianggap mulai menurun.
Meski sudah berusia 36 tahun, mantan kipper Napoli tersebut dianggap masih layak membela panji Gli Azzurri, julukan Italia. Itu sudah dibuktikan De Sanctis bersama Roma musim ini. Dia menjadi bagian penting start hebat Roma.
Tapi, De Sanctis langsung menampik semua rumor tersebut. Dia mengatakan, keputusan pension dari timnas yang sudah diambilnya tak mungkin diutak-atik lagi. De Sanctis kini hanya ingin focus membela Roma di Serie A.
“Saya sudah mundur dari timnas Maret lalu. Saya adalah orang yang konsisten. Say tidak suka ketika harus memanipulasi omongan saya sendiri dengan berbagai alasan,” terang De Sanctis sebagaimana dilansir laman Football Italia, Jumat (22/11).
De Sanctis mengaku sangat bangga ketika namanya dikaitkan kembali dengan Timnas. Namun, dia juga sadar diri dengan keberadaan Buffon. De Sanctis mengaku sangat sulit untuk menggeser Buffon dari lini terakhir pertahanan Italia.
“Memang tidak mudah untuk meninggalkan Timnas Italia. Namun, saya melakukannya agar bisa focus bersama klub. Saya hanya bisa berharap agar kipper yang menggantikan saya bisa melakukan hal yang sangat bak,” tegas De Sanctis. (jos/jpnn)
ROMA - Penampilan luar biasa Morgan De Sanctis bersama AS Roma membuat namanya disebut-sebut bakal masuk skuad Italia di Piala Dunia 2014. Kabar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!
- Liga Champions: Manchester City Gagal Menang di Kandang Sendiri