Deadline Keputusan Biaya Haji 19 Juli
Kamis, 15 Juli 2010 – 08:15 WIB
JAKARTA - Desakan publik agar segera ada kejelasan terkait nominal Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2010 direspon Panitia Kerja (Panja) Haji DPR RI. Parlemen menargetkan BPIH diputuskan paling lambat 19 Juli mendatang. Deadline itu dipasang dengan mempertimbangkan hanya tinggal satu faktor yang masih ganjalan kesepakatan BPIH. Anggota Panja BPIH DPR lain, Zulkarnaen Djabbar mengatakan akan mengusulkan penurunan tarif BPIH 2010 sebesar USD100 dalam forum rapat lanjutan. Nominal itu lebih tinggi dari usulan Menteri Agama sebesar USD 36. Menurut Zulkarnaen, penurunan USD 100 itu lebih rasional dengan mempertimbangkan banyak faktor terutama terkait dana optimalisasi tabungan jamaag haji yang bisa dimaksimalkan. "Dana itu mencapai Rp1 triliun dan dapat dioptimalkan untuk mengurangi beban jamaah khususnya dalam menanggulangi biaya pemondokan," kata dia.
"Yang masih mengganjal memang tinggal biaya pemondokan. Jadi kali ini kami optimis 19 Juli sudah tuntas, bahkan bila mungkin lebih cepat lagi," ujar Anggota Komisi VIII, Hasrul Azwar kepada Jawa Pos di Jakarta Rabu kemarin (14/7).
Baca Juga:
Hasrul mengaku belum bisa memrediksi berapa besaran BPIH yang akan diputuskan dalam forum Panja Haji. Namun, hingga kemarin nominal permintaan para wakil rakyat agar Kementerian Agama (Kemenag) menurunkan biaya pemondokan masih beragam. Dari usulan harga pemondokan Kemenag sebesar 3.000 riyal ada tiga opsi penurunan yakni 2.500 riyal, 2.750 riyal, dan 2.800 riyal. "Usulan itu berbeda-beda dari masing-masing anggota, jadi diakomodir semuanya sebelum besok (hari ini, Red) dibahas di forum Panja Haji," kata dia.
Baca Juga:
JAKARTA - Desakan publik agar segera ada kejelasan terkait nominal Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2010 direspon Panitia Kerja (Panja) Haji
BERITA TERKAIT
- 8 Rekomendasi IAGL–ITB untuk Kemandirian Energi & Minerba, Dany Amrul Dorong Peran Kampus
- BPBD Minta Warga yang Terdampak Pergerakan Tanah di Cianjur Segera Mengungsi
- BKKBN Sebut Program PASTI Telah Beri Manfaat Bagi 17.200 Peserta
- KAI Properti & Rumah BUMN Hadirkan Pelatihan Kewirausahaan untuk Guru di Malang
- BMKG Keluarkan Peringatan Dini Potensi Hujan, Masyarakat Diimbau Waspada
- Bea Cukai dan Polri Bongkar Penyelundupan 389 Kg Sabu-Sabu Jaringan Timur Tengah