Deadpool Sindir Avengers dan KFC di Surat Kocak untuk Fans
jpnn.com - Masih ingat tagar #ThanosDemandsYourSilence yang dipopulerkan duet sutradara Avengers: Infinity War Joe dan Anthony Russo? Ajakan untuk tidak membocorkan spoiler itu (lagi-lagi) diparodikan oleh Deadpool.
Tadi malam pemeran Deadpool, Ryan Reynolds, mengunggah surat yang mengimbau fans tidak berbagi bocoran film di media sosialnya.
Gaya suratnya mirip dengan milik Russo bersaudara. Diketik rapi. Plus, sebagai ganti tangan Thanos, ada tangan Deadpool, kucing, anjing, dan bayi.
Di awal, Wade Wilson, alterego si antihero, menyapa para fans. Dia menjelaskan, timnya tengah melakukan tur dunia buat promosi Deadpool 2.
Wilson menceritakan, selama dua tahun terakhir, tim produksi sudah melakukan usaha maksimal. Kerahasiaan film dijaga ketat.
’’Semuanya menjaga kerahasiaan di level tertinggi. Seperti halnya David Blaine (pesulap ternama AS) menangkap peluru di mulutnya atau racikan sebelas bumbu dan rempah rahasia di kumis lezatnya Colonel Sanders,’’ tulis Deadpool menyindir KFC.
Deadpool menulis surat kocak kepada fans. Avengers: Infinity War sampai KFC disindirnya dalam surat tersebut
- Poco X70 Pro Bertema Iron Man Edition Hadir Pekan Depan, Sebegini Harganya
- Langgar Kontrak Black Widow, Disney Digugat Scarlett Johansson
- End Game
- Sepekan Dirilis, Black Widow Kantongi USD 200 Juta
- The Falcon and The Winter Soldier: Kisah Heroik Personel The Avengers
- TVS Hadirkan Skutik Avengers Super Squad, Keren, Sebegini Harganya