DEAL! Casillas ke Porto, Madrid Gelar Pesta Perpisahan
jpnn.com - MADRID - Umur sembilan tahun, anak ini sudah memulai karier juniornya di Real Madrid. Belum pernah pindah, di usia yang menginjak 34 tahun, anak bernama Iker Casillas itu akhirnya memutuskan merantau.
Iker Casillas dan Real Madrid akhirnya menuntaskan perundingan. Setelah hidup dan menghidupi Real Madrid sejak 1990 hingga 2015, Casillas hengkang ke klub di negara tetangga, FC Porto (Portugal).
Dilansir dari Marca, Kamis (9/8), Real Madrid telah menyetujui semua persyaratan dengan Porto untuk transfer Iker Casillas. Namun isi kesepakatan tersebut baru akan diumumkan ke publik beberapa jam mendatang, dan Casillas juga harus menghadiri sebuah pesta perpisahan di Santiago Bernabeu, Jumat (10/8) waktu setempat.
Ya, Casillas sangat pantas diantar ke pintu keluar dengan cara yang tidak diam-diam.
"Kami tidak ingin ini menjadi selamat tinggal, tapi harus seperti sampai ketemu lagi, segera. Pintu akan selalu terbuka untuk Casillas di Real Madrid," ujar sumber di Bernabeu.
Rencananya, dalam perpisahan itu, Casillas tidak hanya didampingi Florentino Perez, tetapi oleh keluarganya dan juga rekan tim.
Real Madrid sendiri akan memulai jadwal pramusimnya dengan terbang ke Australia pada hari Minggu. Sementara FC Porto, klub baru Casillas, berharap kiper timnas Spanyol itu langsung menjadi bagian tim yang melakukan perjalanan ke Belanda, Jumat depan, untuk pemusatan awal pramusim mereka. (adk/jpnn)
MADRID - Umur sembilan tahun, anak ini sudah memulai karier juniornya di Real Madrid. Belum pernah pindah, di usia yang menginjak 34 tahun, anak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kembali jadi Pelatih Everton, David Moyes Punya Tugas Berat
- Agenda Terdekat Patrick Kluivert Setelah Tiba di Indonesia
- Budi Setiawan Ingatkan STY: Ikhlaslah dan Jangan Alihkan Perhatian
- Sergio van Dijk: Kluivert Rendah Hati & tidak Arogan
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini