Dealer Baru Royal Enfield Hadir di Kawasan Elite

Dealer Baru Royal Enfield Hadir di Kawasan Elite
Dealer baru Royal Enfield di Kawasan Pondok Indah. Foto: Royal Enfield

“Dengan rencana pertumbuhan yang ambisius, dalam enam bulan ke depan kami akan meluncurkan beberapa dealer lagi di kota utama di Indonesia. Ini akan membantu mendekatkan kami dengan para penggemar motor di Indonesia yang berada di berbagai lokasi," terangnya.

Langkah Royal Enfield menggandeng Nusantara Group cukup beralasan. Pasalnya, Nusantara Group telah berdiri sejak 1973 dan kini sudah mengelola 12 merek yang terdiri dari roda dua dan roda empat, serta memiliki 55 dealer yang tersebar di Jawa, Sumatra dan Kalimantan.

Merek dengan pertumbuhan tercepat di segmen menengah ini terus memperkuat kehadirannya di wilayah Asia-Pasifik, di mana Indonesia merupakan salah satu pasar penting bagi Royal Enfield.

Sejak pertama kali hadir di pasar Indonesia, Royal Enfield telah menjual total 3.000 unit sepeda motor yang tersebar di berbagai daerah.

"Kami sangat senang dapat bermitra dengan Royal Enfield, merek asal Inggris dengan warisan sejarah yang kaya. Dealer Royal Enfield akan menjalankan berbagai aktivitas bermotor dan inisiatif dari komunitas untuk para pelanggan dan penggemar," ungkap Presiden Direktur, PT Nusantara Batavia International Joe Ferry. (mg9/jpnn)

Royal Enfield menggandeng Nusantara Group untuk mengembangkan bisnisnya di pasar Indonesia.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News