Debat Capres: Grace PSI Yakin Jokowi Menang 5-1
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia ( PSI ) Grace Natalie meyakini pasangan Joko Widodo - Ma'ruf Amin menang telak dengan skor 5-1 dari Prabowo Subianto - Sandiaga Uno dalam debat kandidat putaran pertama di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (17/1).
"Ada berapa segmen, enam ya? Skornya 5-1 deh, kasih lah satu, masak enggak dapat sama sekali, ya," kata Grace di Hotel Bidakara.
Dalam debat putaran pertama ini, KPU mengangkat empat tema yaitu hukum, HAM, terorisme dan korupsi. Namun, selain empat tema itu, ada acara pembukaan dan penutupan sehingga terdapat enam segmen.
Grace menjelaskan, untuk tema HAM, dirinya meyakini Prabowo - Sandi kalah di atas Jokowi - Ma'ruf. "Korupsi mungkin Pak Prabowo akan menyasar," kata Grace.
Mengenai isu terorisme, lanjut Grace, Jokowi selama memerintah Indonesia dikenal cukup baik dalam mengatasinya. "Memang ada kejadian di Syrabaya dan sebagainya, tapi kan habis itu kita melihat beliau tegas langsung mengultimatum," jelas dia.
Menurut Grace, Jokowi menguasai debat capres perdana ini. Grace mengaku lebih menantikan jawaban spontan Prabowo dalam sesi tanya jawab pasangan calon di debat capres perdana.
"Terus terang yang saya nantikan justru jawaban spontan Pak Prabowo, karena kan dia jarang di doorstop media, sehingga hampir tidak ada momen beliau menjawab pertanyaan kemudian digali lagi," kata Grace.
Grace menilai selama ini jawaban Prabowo di panggung kampanye hanya retorika belaka. Dia berharap jawaban mantan Danjen Kopassus itu di panggung debat bukan retorika. (tan/jpnn)
Ketua Umum PSI Grace Natalie yakin Jokowi akan menang besar dari Prabowo dalam debat capres
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- ISeaM Desak Jokowi Bertanggung Jawab Atas Keppres PSN PIK 2
- Anak Pungut
- Benarkah Prabowo Melanjutkan Program Jokowi? Nih Jawabannya
- Pertemuan Megawati dan Prabowo Bakal Memecah Dominasi Jokowi
- Analisis Pengamat soal Pertemuan Megawati-Prabowo, Silakan Disimak
- Prabowo Meresmikan 26 Pembangkit Listrik, 11 Transmisi & Gardu Induk, Targetkan Swasembada Energi