Debat Capres: Jokowi Sindir Visi Pesimistis Prabowo
jpnn.com, JAKARTA - Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo menyebut Prabowo Subianto sebagai sosok yang pesimistis. Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa Jokowi itu saat debat calon presiden di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu (17/2).
Pernyataan itu disampaikan Jokowi karena Prabowo menyebut petahana hanya fokus dalam industri 4.0. Sementara, Jokowi dinilai tidak berpihak pada petani dan pangan negara.
"Bagus kalau memajukan industri 4.0. Tetapi saya propetani dan akan lawan impor," kata Prabowo dalam debat bertema infrastruktur, pangan, energi, sumber daya alam dan lingkungan itu.
BACA JUGA: Jokowi: Kalau Ada Kekurangan, Wajar
Menanggapi itu, Jokowi tidak terima. Mantan gubernur DKI Jakarta ini melihat Prabowo pemistis terhadap negara ini dan apa yang sudah dilakukannya.
Jokowi mengaku sangat proterhadap petani dan pangan Indonesia. Bahkan, Jokowi melalui dana desa telah membangun Jalan untuk petani.
Selain itu, memberikan fasilitas kepada petani untuk bersaing melalui industri online. "Pak Prabowo kurang optimistis. Dengan pembangunan yang tadi saya bilang, kami optimistis menghadap ke depan. Saat ini produk petani ke konsumen lewat online," tandas Jokowi. (tan/jpnn)
Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo menyebut Prabowo Subianto sebagai sosok yang pesimistis.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Beri Swasta Peran Lebih Besar untuk Infrastruktur, Prabowo: Lebih Efisien dan Tepat Waktu
- Tak Mudah Buat Prabowo dan Megawati, Ada yang Lucu
- Prabowo Minta Pemasangan Pagar Laut Diusut, Riyono Caping: Pemanfaatan Ruang Laut Harus Izin
- Prabowo Bilang Nasi Goreng Megawati Enak Sekali, Masa, sih?
- Terungkap! Komunikasi Prabowo-Megawati Lancar Meski Belum Bertemu Sejak Pelantikan
- Istana Tegaskan Tak Ada Rencana Pertemuan Prabowo dan Megawati